hari ini :

Home » Pemerintahan » DPD PPSI Bandung Barat Siap Bermitra Dengan Pemerintah Bandung Barat

DPD PPSI Bandung Barat Siap Bermitra Dengan Pemerintah Bandung Barat

EDUPUBLIK, Bandung Barat – Peran Persatuan Pencak Silat Indonesia (PPSI) mempunyai tanggungjawab terhadap menjaga dan mengembangkan Seni Pencak Silat sebagai Warisan Budaya Ta Benda Bangsa Indonesia namun selain itu PPSI  ikut berperan dalam membangun nilai nilai peradaban manusia diantaranya dalam pembinaan sumber daya manusia khusunya bagi kepengurusan DPD,DPC PPSI dan seluruh Perguruan Silat beserta siswa dalam meningkatkan perekonomiannya umumunya masyarakat bandung barat.

Pada hari ini jumat (06/08/2021) bertempat di ruangan Bupati Bandung Barat, DPD PPSI bandung barat bersilaturahmi dengan PLT Bupati Bandung Barat (Hengki Kurniawan)

Pada kesempatan tatap muka di acara silaturahmi tersebut dari pihak DPD PPSI  Bandung Barat saudara  DR.Masri ERs Mardjuki SH.MSi selaku ketua yang di dampingi oleh Jajang Nurjaman selaku sekretaris beserta Abah Dalang dan H.Ondi Mangkubumi, Pihak PLT Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan yang didampingi Apung  (staf ahli) Menyambut dengan baik kedatangan perwakilan DPD PPSI Bandung Barat.

Jajang Nurjaman selaku sekretaris menyampaikan  pengembangan program kerja sebagai bentuk kepedulian kami selaku PPSI terhadap masyarakat bandung barat dan sedang berjalan bahwa kami melaksanakan program di Sektor ketahanan pangan bidang pertanian, kelompok tani budi daya lele dan kelompok usaha mikro kecil menengah UMKM dengan nama istilah Usaha JAWARA ( Jaringan Warung Rakyat) yang didalam nya menampung hasil produk UMKM yang dibawah binaan DPD PPSI Bandumg Barat

PLT Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan sangat menyambut baik dan merespon ide , gagasan DPD PPSI bandung barat serta Program Kerjanya sehingga kedepan Kemitraan ini terus terbangun dengan sinergisitas yang baik untuk kepentingan kesejahteraan masyarakat bandung barat.

sebagai kesimpulan acara silaturahmi hari ini Jajang Nurjaman menegaskan bahwa DPD PPSI siap bermitra membantu pemerintah bandung barat dalam membangun serta peningkatan perekonomian masyarakat bandung barat sebagaimana program yang telah menjadi pedoman PPSI dan menuju masyarakat bandung barat BERKAH.[red]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*