hari ini :

Home » Politics » Tia Fitriani Menggelar Bhakti Sosial Pengobatan Gratis Untuk Warga Kecamatan Rancaekek

Tia Fitriani Menggelar Bhakti Sosial Pengobatan Gratis Untuk Warga Kecamatan Rancaekek

photo credit: Tia Fitriani mensosialisasikan tentang pentingnya kesehatan / dok. Akbar

EDUPUBLIK, Kab Bandung – Anggota DPRD Jawa Barat, Tia Fitriani dari fraksi NasDem menggelar pengobatan gratis kepada ratusan warga di Desa Sangiang Kecamatan Rancaekek kabupaten Bandung, Jawa Barat. Kegiatan yang dilakukan di daerah pemilihannya itu di terima antusias warga pada Jumat (30/3/2018).

Hadir dalam acara tersebut ketua DPW Partai Nasdem Jabar Saan Mustopa, kepala desa Sangiang sebagai tuan rumah, tim dulur saTIA juga ratusan warga yang ingin memeriksa kesehatannya.

photo credit: Saan Mustopa Ketua DPW Partai NasDem Jawa Barat membuka resmi kegiatan bhakti sosial dengan melakukan pemeriksaan darah pada salah satu pasien dari warga setempat / dok. Akbar

Kegiatan Bhakti sosial pengobatan gratis tersebut terselenggara oleh Tim Relawan Dra. Tia Fitriani (dulur saTIA) Bekerjasama Dengan Tim SuPer ( Suara Perempuan ) Perubahan DPW Partai NasDem Jawa Barat.

“Kegiatan Bhakti sosial pengobatan gratis Ini untuk membantu dan meringankan warga yang butuh pengobatan. Tim medis sendiri langsung dari DPW Partai Nasdem Jabar,” kata Tia pada acara tersebut.

Masih kata Tia Fitriani,” Intinya dalam kegiatan pengobatan gratis ini adalah mensosialisasikan agar selalu menjaga kesehatan karena lebik baik mencegah daripada mengobati, semoga nanti kedepanya bagaimana kita adakan pelatihan pemanfaatan tumbuh tumbuhan di sekeliling kita untuk obat kesehatan bagi kita semua, ujarnya.

photo credit: Tia Fitriani mensosialisasikan tentang pentingnya kesehatan / dok. Akbar

Tim medis pengobatan gratis ini di tangani langsung oleh tiga dokter yaitu dr Fatimah Za’ra, dr Devi sayhriani, dan dr Irma untuk melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap ratusan warga yang hadir dalam agenda tersebut.

Kades Sangiang, mengapresiasi dan mengaku terbantu dengan kegiatan Bhakti sosial pengobatan gratis tersebut. Terlebih untuk warga sakit dari kalangan bawah untuk dapat memeriksa kondisi kesehatannya.

“Tadi sekitar 400 warga, Alhamdulillah bisa berobat gratis. Semoga ke depannya ada lagi kegiatan seperti ini,” pungkasnya.

Tia Fitriani merupakan anggota DPRD Jabar dari daerah pemilihan (Dapil) Jawa Barat ll, meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat.[SA]

photo credit: Pemeriksaan kesehatan dan pengobatan Gratis / dok. Akbar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*