hari ini :

Home » Politics » Peringati HPN 2021, Tia Fitriani Anggota DPRD Jabar Sebut Pers Sebagai Pilar Demokrasi

Peringati HPN 2021, Tia Fitriani Anggota DPRD Jabar Sebut Pers Sebagai Pilar Demokrasi

EDUPUBLIK, Bandung – Pers merupakan salah satu hal penting dalam kehidupan berdemokrasi di Indonesia, terutama dalam melakukan fungsi kontrol terhadap pemerintah.pers di era reformasi sebagai salah satu pilar demokrasi setelah lembaga eksekutif, legislatif, dan yudikatif

Pada kesempatanya di dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2021 Tia Fitriani Anggota DPRD provinsi Jawa Barat Mengatakan, “Kami harapkan pers dapat menciptakan kualitas demokrasi yang lebih baik dan terus memperhatikan prinsip etika jurnalistik,” ujarnya, Selasa (9/2/2021).

Tia berharap, di tengah pandemi Covid-19, pers bisa terus berkontribusi mengawal demokrasi. Tak hanya itu, demi kemajuan bangsa, pers diharapkan dapat membantu pemulihan ekonomi melalui informasi yang membangun dan juga bangkit dari Pandemi, Pers sebagai Akselerator Perubahan dan Pemulihan Ekonomi.

“Maka dari itu, pers harus selalu menyampaikan informasi secara objektif, mengedukasi masyarakat, dan membangun, pers harus dapat membantu program pemerintah dalam melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 melalui pemberitaan edukatif di tengah masyarakat”,Katanya.

Lebih lanjut, Tia Fitriani mengimbau insan pers untuk tetap semangat selalu menjaga kesehatan dan imun tubuh melalui penerapan protokol kesehatan (prokes), “Kita harus selalu ingat bahwa ada keluarga atau orang-orang dekat yang sedang menanti di rumah,” Pungkasnya.[red]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

shares